Lapis Legit
Lapis legit alias spekkoek
menjadi kue wajib suguhan di hari Lebaran. Kue warisan zaman kolonial
ini memang tak pernah surut penggemarnya. Jika Anda tak punya cukup
waktu untuk membuat sendiri Anda bisa memesan dari toko-toko kue. Dari
harga Rp 200.000,00 hingga Rp 550.000,00 seloyang. Rasanya yang legit
seimbang dengan harganya yang selangit! Silakan pilih! Aroma harum
bumbu spekkoek menjadi ciri khas kue lapis legit. Di zaman Belanda orang menyebut kue inispekkoek karena berlapis-lapis sehingga rupanya mirip spek alias lemak babi. Sedangkan koek
berarti kue. Dari awal kue ini memang tergolong sebagai kue mewah.
Untuk satu loyang lapis legit diperlukan sekitar 300 gram mentega dan
30 butir telur ayam, sedangkan tepung terigu hanya sekitar100 gram.
Karena itu juga rasa kue ini sangat enak, lembut di lidah dengan
semburat rasa manis dan aroma harum bumbu lapis legit. Untuk membuat kue
ini sendiri diperlukan ketrampilan dan kesabaran karena lapisan demi
lapisan harus dikerjakan dengan teliti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar